Berikut manfaat berenang yang harus diketahui, mulai mengatasi masalah asma hingga kesehatan mental.
1. Manfaat untuk Tubuh
Salah satu keuntungan renang dari segi olahraga adalah tubuh yang bekerja dari ujung kepala hingga ujung kaki. Renang mampu meningkatkan detak jantung tanpa membuat stres, membangun kekuatan, menyetel otot, dan membantu membangun daya tahan.
Berbagai gerakan yang dilakukan ketika berenang, seperti gaya dada, gaya kupu-kupu, gaya punggung dan gaya bebas, masing-masing fokus pada berbagai kelompok otot, karena air memberikan perlawanan yang lembut. Terlepas dari gaya apa yang dilakukan, sebagian besar kelompok otot digunakan ketika menggerakan tubuh selama berenang.
2. Efektif Menurunkan Berat Badan
Berenang merupakan cara yang bagus untuk membakar kalori dan memobilisasi lemak dalam tubuh. Seseorang dengan berat badan rata-rata 70 kg membakar 423 kalori setiap jam saat berenang dengan kecepatan rendah hingga sedang, serta membakar 715 kalori saat berenang dengan penuh semangat.
3. Meningkatkan Kekuatan Tulang
Massa tulang pada manusia pada umumnya menurun seiring bertambahnya usia, terutama pada wanita. Berenang dan latihan aerobik dapat mencegah keropos tulang. Studi yang dilakukan beberapa ilmuwan mengungkapkan, berenang memperbaiki osteoporosis, memperkuat tulang dan meningkatkan massa tulang.
4. Baik untuk Penyakit Asma
Lingkungan yang lembab di kolam renang dalam ruangan merupakan aktivitas yang baik untuk pasien penderita asma. Asma terjadi karena radang saluran udara yang menyebabkan kesulitan bernafas. Beberapa penelitian mengungkap berenang dapat membantu mengurangi serangan asma.
5. Kesehatan Mental
Masalah kesehatan mental seperti stres, depresi, dan kecemasan dapat terus diatasi melalui berenang. Ini karena berenang membantu meningkatkan suasana hati, dan juga menangani masalah psikologis lainnya.
Singkatnya, berenang menjadi kegiatan sehat yang dapat dilakukan seumur hidup. Jadi, tidak ada salahnya meluangkan waktu untuk melakukan aktivitas yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
Demikianlah manfaat berenang bagi kesehatan sebagaimana dilansir Boldsky.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar